Deskripsi Keterampilan Proses Sains Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Fisika Kelas X MIPA SMA Negeri 1 Salaman
Keywords:
Keterampilan proses sainsAbstract
Penelitian ini merupakan studi pendahuluan mengenai deskripsi
keterampilan proses sains peserta didik pada mata pelajaran Fisika
kelas X MIPA SMA Negeri 1 Salaman tahun pelajaran 2017/2018.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat keterampilan
proses sains peserta didik pada mata pelajaran fisika. Penelitian ini
merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Populasi dalam penelitian
ini adalah peserta didik SMA Negeri 1 Salaman dan sampel penelitian
adalah 32 orang siswa kelas X MIPA 5 SMA Negeri 1 Salaman yang
diperoleh dengan teknik simple random sampling. Analisis data dalam
penelitian ini dengan menggunakan analisis nilai secara kuantitatif.
Data diperoleh dari hasil tes keterampilan proses sains pada materi
pengukuran. Hasil penelitian didapatkan bahwa pada indikator
keterampilan mengamati sebesar 43%, keterampilan mengukur 54%,
keterampilan memprediksi 57%, keterampilan meyimpulkan 56%,
keterampilan komunikasi 43%, keterampilan mengklasifikasi 40%
sehingga secara keseluruhan tingkat keterampilan proses sains peserta
didik sebesar 49%. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa
perlu diadakan penelitian lanjutan untuk meningkatkan keterampilan
proses sains peserta didik.
References
Permendiknas RI Nomor 41 Tahun 2007 Tentang Standar Proses Untuk Satuan Pendidikan
Dasar dan Menengah.
Rustaman, Nuryani Y.2011. Pengembangan Butir Soal Keterampilan Proses Sains. Bandung:
Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Pendidikan
Indonesia dalam http://onengdalilah.blogspot.com/2009_02_01_archive.html.
Sudjana, Nana. 2009. Penelitian Pendidikan dan Penilaian Pendidikan. Bandung : Sinar Baru
Algensi.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2018 Fajrul Falah, A Ashari

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.