EFEKTIVITAS BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK HOMEWORK ASSIGNMENT UNTUK MENINGKATKAN ETIKA SISWA DENGAN GURU
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas bimbingan
kelompok dengan teknik Homework Assignment untuk meningkatkan
etika siswa dengan guru. Penelitian ini merupakan penelitian
eksperimen murni menggunakan model Pretest-Posttest Control
Group Design. Subjek penelitian ini dipilih secara random. Sampel
penelitian yang diambik sebanyak 12 siswa terdiri dari 6 siswa
sebagai kelompok eksperimen dan 6 siswa sebagai kelompok kontrol.
Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket
etika siswa dengan guru. Metode analisis data yang digunakan pada
penelitian ini yaitu dengan menggunakan analisis Statistic
Parametric One Way Anova dengan bantuan SPSS For Windows
versi 24. Hasil penelitian menunjukan bahwa bimbingan kelompok
dengan teknik Homework Assignment efektif untuk meningkatkan
etika siswa dengan guru. Hal ini dibuktikan dari hasil uji Statistic
Parametric One Way Anova dengan probabilitas sig. (2-tailed) 0,000
< 0,05. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan, terdapat
perbedaan skor rata-rata angket etika siswa dengan guru antara
kelompok eksperimen 47,5% dan kelompok kontrol 11,0%. Hasil dari
penelitian dapat disimpulkan bahwa bimbingan kelompok dengan
teknik Homework Assignment efektiv untuk meningkatkan etika siswa
dengan guru.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Oktavia Laelatul Azizah, Subiyanto Subiyanto, Paramita Nuraini

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.