Uji Aktivitas Nafsu Makan Ekstrak Etanol, Ettil Asetat dan n-Heksan Daun Singkong (Manihot Utilisima) Pada Tikus Putih Jantan Galur Wistar (Rattus Norvegicus)
Keywords:
Berat badan, daun singkong, ekstraksi, tikus putih jantan (Ratus norvegicus)Abstract
Daun singkong (Manihot utilisima Pohl.) adalah tanaman yang ada di Indonesia yang mengandung banyak senyawa kimia yang telah digunakan masyarakat sebagai obat tradisional diantaranya nafsu makan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas nafsu makan ekstrak daun singkong dengan tiga pelarut yaitu etanol, etil asetat dan n-heksan pada tikus putih jantan galur wistar (Ratus norvegicus). Metode penelitian ini adalah eksperimental menggunakan 85 ekor tikus putih jantan galur wistar yang dibagi dalam 7 kelompok. Sebagai bahan uji adalah ekstrak daun singkong yang telah diekstraksi dengan etanol 96%, etil asetat dan n-heksan. Konsentrasi yang diberikan yaiti 80 mg, 100 mg ,150 mg, 200 mg dan250 mg sebagai kontrol digunakan kurkumin. Data yang diperoleh dengan menghitung berat badan setiap 3 hari selama 15 hari. Analisis data menggunakan uji ANOVA satu arah. Hasiil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ekstrak etanol daun singkong (Manihot utilisima pohl) dapat meningkatkan berat badan tikus putih jantan galur wistar (Rattus norvegicus) dilihat dari badan dan nafsu makan tikus yang semakin meningkat yang dikonfirmasi dari angka berat badan meningkat dan sisa makanan tikus berkurang, sedangkan untuk ekstrak etil asetat dan n-Heksan justru memberikan efek penurunan berat badan pada hewan uji.
References
Rahma, D (2015). Pemanfaatan Fermentasi Daun Singkong (Manihot utilisima pohl.) Dalam Pakan Buatan Terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Benih Ikan Gurami (Osphronemus gourami Lac.)
Septiadi, Tedi, Pringgenies, D. & Radjasa, Ocky Karna. (2013). Uji Fitokimia dan Aktivitas Antijamur Ekstrak Teripang Keling (Holoturia atra) dari Pantai Bandengan JeparaTerhadap Jamur Candida albicans. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautn UNDIP. Jurnal Marine Research, 2, 2 76-84
Seidel, V. 2008. Initial and Bulk Extraction. In: Sarker, S. D., Latif, Z., and Gray, A. I., editors. Natural Products Isolation. 2 Ed. New Jersey: Humana Press. Pp. 33-34
Priyanto. T (2019). Uji Aktivitas Appitute Frakasi n-Heksan dan Metanol Ekstrak Daun Brotowali (Tinosporae crispalinn.) Terhadap Berat Badan Tikus Jantan Galur Wistar (Ratus norvegicus.). Naskah Publikasi Sarjana Farmasi UMPP
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2020 Alfan Haidarjati, Nuniek Nizmah Fajriyah, S Slamet

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.