EFEKTIFITAS TERAPI INDIVIDU PADA KONDISI PSIKOLOGIS RELAWAN BENCANA COVID 19
Keywords:
Covid 19, Psikologis, Relawan bencana , Terapi individu,Abstract
Latar Belakang Pandemi covid 19 menimbulkan berbagai dampak
dalam kehidupan pada seluruh lapisan masyarakat. Menangani
masalah covid 19 yang merupakan bencana non alam dengan jangka
waktu lama menimbulkan dampak psikologis bagi relawan bencana
covid 19 ini. Sehingga dibutuhkan suatu terapi psikososial yang dapat
menguatkan psikologis individu relawan bencana covid 19. Tujuan
penelitian ini untuk mengetahui efektifitas terapi individu pada kondisi
psikologis relawan bencana covid 19 di Kabupaten kebumen. Metode
penelitian ini adalah deskriptif analitik pada 72 relawan bencana covid 19
proses pengambilan sampel dilakukan secara simple random sampling,
psikologis relawan di ukur menggunakan instrument DASS (Depresion
Anxiety Stres Scale). Hasil penelitian didapatkan kondisi psikologis relawan
setelah diberikan terapi individu dari 72 responden dalam kondisi cemas
normal sebanyak 69 orang (95,83%), mengalami depresi normal sebanyak 70
orang (97,22%) dan 70 orang (97,22%). mengalami stres normal. Penelitian
ini direkomendasikan sebagai program yang dapat diberikan bagi
penguatan psikologis relawan bencana.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2020 Ike Mardiati Agustin, N Nurlaila, Hendri Tamara Yuda

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.