PENGARUH EDUKASI KARTUN ISLAMI TERHADAP KECERDASAN SPIRITUAL PADA ANAK KELAS V DI SD N 1 PURWOSARI KABUPATEN KUDUS

Authors

  • Edi WIbowo Suwandi Universitas Muhammadiyah Kudus
  • S Sukarmin Universitas Muhammadiyah Kudus
  • Sri Karyati Universitas Muhammadiyah Kudus
  • Z Zuliana Universitas Muhammadiyah Kudus

Keywords:

Kecerdasan Spiritual, Edukasi Kartun Islami

Abstract

Latar Belakang: Kecerdasan spiritual adalah aplikasi adaptif spiritualitas dalam kehidupan sehari-hari. Ini melibatkan menggunakan spiritualitas dalam memecahkan masalah, membuat rencana dan beradaptasi tentang hidup. Menurut Azzet 2010, upaya dalam meningkatkan dan mengembangkan kecerdasan spiritual bisa dilakukan dengan membimbing anak menemukan makna hidup dengan cara berpikir positif, melatih anak untuk berbuat baik kepada semua orang tanpa mengharapkan suatu imbalan, dan melibatkan anak dalam beribadah dengan keimanan serta kesadaran yang tumbuh dari pribadi anak.Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Edukasi Kartun Islami Terhadap Kecerdasan Spiritual Pada Anak Kelas V di SD N 1 Purwosari Kabupaten Kudus.Metode: Metode penelitian ini menggunakan Quasi Experiment yang berdesain pre test-post control group. Teknik sampling dalam penelitian ini diambil secara Non Probability Sampling dengan metode Purpossive Sampling. Jumlah sampel 32 responden. Analisis data menggunakan uji Wilcoxon dan Mann Whitney. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan kecerdasan spiritual sebelum dan sesudah edukasi kartun islami dengan p value sebesar 0,034< ? (0,05). Kesimpulan: Terdapat perbedaan Pengaruh Edukasi Kartun Islami Terhadap Kecerdasan Spiritual Pada Anak Kelas V di SD N 1 Purwosari Kabupaten Kudus.

References

Abdul Wahab dan Umiarso. (2011).
Kependidikan dan Kecerdasan
Spiritual.Ar-Ruzz : Jogjakarta.
Achir Yani, 2012. Aspek Spiritual Dalam
Keperawatan, Widya Medika,
Jakarta.
Afifah Nur Hidayah, 2011. Peningkatan
Kecerdasan Spiritual Melalui
Metode Bermain Peran Pada Anak
Usia Dini: Purwokerto.
Agus, Nggermanto. 2015. Melejitkan IQ,
EQ, dan SQ Kecerdasan Quantum.
Nuansa Cendekia: Bandung.
Aziz, Moh Ali. 2012. Ilmu Dakwah.
Kencana: Jakarta.
Irda Rafika, Yusuf Aziz, Anizar Ahmad.
2016. Penggunaan Media Kartu
Huruf Hijaiyah Untuk Melejitkan
Kecerdasan Spiritual Anak Usia Dini
TK Islam Terpadu Suloh Kota Banda
Aceh. Skripsi Program Studi
Pendidikan Guru Pendidikan Anak
Usia Dini: Banda Aceh.
Khalikul Bahri, (2017)“Dampak Film
Kartun Terhadap Tingkah Laku
Anak,” (Online), https://repository.arraniry.
ac.id,(Skripsi, UINAr-Raniry,
Banda Aceh),49.
King, David B. DeCicco, Teresa. (2013). A
Viable Model and Self-Report
Measure of Spiritual Intellegence.
International Journal of
Transpersonal Studies. 28. 68-85
Notoatmodjo, Soekidjo. (2018). Metodologi
Penelitian Kesehatan. Rineka Cipta:
Jakarta.

Downloads

Published

2021-05-27

How to Cite

Suwandi, E. W., Sukarmin, S., Karyati, S., & Zuliana, Z. (2021). PENGARUH EDUKASI KARTUN ISLAMI TERHADAP KECERDASAN SPIRITUAL PADA ANAK KELAS V DI SD N 1 PURWOSARI KABUPATEN KUDUS. Prosiding University Research Colloquium, 850–856. Retrieved from https://repository.urecol.org/index.php/proceeding/article/view/1488