MOBILISASI DINI DENGAN TINGKAT KESEMBUHAN LUKA POST EPISIOTOMI PADA IBU POST PARTUM

Authors

  • Dwi Astuti Universitas Muhammadiyah Kudus
  • Dewi Hartinah Universitas Muhammadiyah Kudus

Keywords:

Mobilisasi Dini, Tingkat Kesembuhan luka post Episiotomi

Abstract

Persalinan sering mengakibatkan robekan jalan lahir, robekan tersebut terjadi hampir pada semua persalinan pertama kali dan tidak jarang pada persalinan berikutnya.Robekan ini disebabkan laserasi spontan pada vagina atau perineum saat bayi di lahirkan (terutama saat kelahiran kepala dan bahu) atau pada tindakan episiotomi untuk mempercepat kelahiran bayi bila didapatkan gawat janin, penyulit kelahiran pervaginam (sungsang, distosia bahu, ekstarksi forceps, ekstraksi vacum), jaringan parut pada perineum atau vagina yang memperlambat kemajuan persalinan. Tujuan:Untuk mengetahui hubungan mobilisasi dini dengan tingkat kesembuhan luka post episiotomi di klinik srikandi. Metode:Jenis penelitian analitik korelasional. Metode pendekatan menggunakan cross sectional. Populasi pada penelitian ini ibu postpartum di klinik srikandi sebanyak 44 orang. Alat ukur yang di gunakan berupa kuesioner. dan checlisk.Analisa data menggunakan analisa univariat dan bivariat dengan uji kendall tau. Hasil Penelitian: Penelitian tentang hubungan mobilisasi dini dengan tingkat kesembuhan luka post episiotomi di klinik srikandi menunjukkan ada hubungan mobilisasi dini dengan tingkat kesembuhan luka post episiotomi p value 0,001. Kesimpulan: Ada hubungan mobilisasi dini dengan tingkat kesembuhan luka post episiotomi di klinik srikandi.

References

[1] L. Widia, “Penyembuhan Luka Rupture Perineum pada Fase Proliferasi Ibu Post Partum Relationship Between Early Mobilization With Wound Healing Process of Rupture Perineal Post Partum Proliferative Phase Mother,” vol. 8, no. 1, 2017.
[2] R. A. Ningsih, S. Helina, A. Laila, and K. Kunci, “PERINEUM PADA IBU POSTPARTUM DI BIDAN PRAKTIK MANDIRI ( BPM ) DINCE SAFRINA PEKANBARU,” pp. 114–123, 2014.
[3] M. I. Afandi, Suhartatik, and Eddyman, “Hubungan Mobilisasi Dini Dan Personal Hygiene Terhadap Percepatan Kesembuhan Luka Perineum Pada Ibu Post Partum Di Rsia Pertiwi Makassar,” J. Ilm. Kesehat. Diagnosis, vol. 5 Nomor 3, pp. 295–301, 2014.
[4] N. B. G. Munthe, I. M. Sembiring, K. S. Putri Indra Gandi, V. Hutabarat, and S. A. Sitepu, “Hubungan Mobilisasi Dini Dengan Kesembuhan Luka Perineum Derajat Dua Pada Ibu Post Partum,” J. Ilm. Kebidanan Kespro, vol. 2, no. 2, 2020.
[5] A. Muhtarom, “Volume 16 Nomor 2, Desember 2018,” J. Huk. Islam, vol. 16, no. 2, pp. 205–221, 2018.
[6] S. Handayani and H. Prasetyorini, “Gambaran Pengetahuan Ibu Nifas Terhadap Proses Penyembuhan Luka Perineum Di Rsud Kota Semarang,” J. Manaj. Asuhan Keperawatan, vol. 1, no. 1, pp. 63–71, 2017.
[7] D. K. Prasetyanti, “Hubungan Antara Mobilisasi Dini Dengan Penyembuhan Luka Perineum,” Java Heal. J., no. 1, pp. 23–26, 2015.
[8] A. Rohmin, B. Octariani, and M. Jania, “Faktor Risiko yang Mempengaruhi Lama Penyembuhan Luka Perineum pada Ibu Post Partum (Risk Factor Affecting the Period of Perineal Wound Healing in Postpartum Mothers),” J. Kesehat., vol. 8, no. 3, pp. 449–454, 2017.
[9] R. Arista, “Hubungan Perawatan Perineum Dengan Lama Penyembuhan Luka Perineum Pada Ibu Nifas,” Kesehatan, 2017.
[10] S. Legawati and N. Nasution, “Efektivitas Mobilisasi Dini Dalam Pemulihan Luka Pasien Post Operasi Sectio Caesarea Di Ruang Flamboyan Rumah Sakit Ibu Kartini Kisaran,” J. Ris. Hesti Medan Akper Kesdam I/BB Medan, vol. 2, no. 2, p. 173, 2017.

Downloads

Published

2021-05-27

How to Cite

Astuti, D., & Hartinah, D. (2021). MOBILISASI DINI DENGAN TINGKAT KESEMBUHAN LUKA POST EPISIOTOMI PADA IBU POST PARTUM. Prosiding University Research Colloquium, 9–13. Retrieved from https://repository.urecol.org/index.php/proceeding/article/view/1246