KEBIASAAN KELUARGA MEMPENGARUHI STUNTING PADA BALITA USIA 24-59 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS JAMBUKULON KLATEN

Authors

  • Endang Wahyuningsih STIKES Muhammadiyah Klaten
  • Piscolia Dynamurti Wintoro STIKES Muhammadiyah Klaten
  • Irfa Fehbi Mediana STIKES Muhammadiyah Klaten

Abstract

Stunting adalah keadaan tinggi balita yang tidak sesuai dengan
umur dengan indikator pengukuran TB/U kurang dari -2 SD berdasarkan
World Health Organization (WHO). Faktor-faktor stunting seperti
pengasuhan anak yang kurang tepat, asupan makanan yang tidak adekuat,
dan riwayat pemberian ASI Eksklusif serta berbagai faktor lingkungan

lainnya. Kebiasaan keluarga adalah perilaku yang dilakukan secara terus-
menerus di dalam keluarga. Tujuan Penelitian ini adalah mengetahui

bagaimana kebiasaan keluarga mempengaruhi stunting pada balita usia
24-59 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Jambukulon Klaten.
Metode penelitian ini menggunakan rancangan survey analitik
dengan pendekatan waktu cross sectional. Populasi dalam penelitian ini
adalah ibu yang mempunyai balita di Wilayah Kerja Puskesmas
Jambukulon Klaten pada bulan November 2019 sebanyak 1.650 balita.
Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik
purposive sampling dengan jumlah sampel 65 ibu dari balita stunting usia
24-59 bulan. Analisa data menggunakan Uji Spearman rho.
Hasil penelitian sebagian besar responden mempunyai kebiasaan
keluarga yang baik sebanyak 50 responden (76,9%) dengan kategori
pendek 40 balita (61,5%) dan kategori sangat pendek 10 balita (15,4%).
Responden dengan kebiasaan keluarga yang kurang sebanyak 15
responden (23,1%) dengan kategori pendek 7 balita (10,8%) dan kategori
sangat pendek 8 balita (12,3%).
Kesimpulan dalam penelitian ini adalah kebiasaan keluarga dapat
mempengaruhi stunting pada balita usia 24-59 bulan di Wilayah Kerja
Puskesmas Jambukulon Klaten dengan nilai p=0,011 (p<0,05). Saran
kepada orang tua untuk meningkatkan pengetahuan dan deteksi dini
tentang permasalahan pertumbuhan pada anak salah satu adalah stunting.

Downloads

Published

2020-12-15

How to Cite

Wahyuningsih, E., Wintoro, P. D., & Mediana, I. F. (2020). KEBIASAAN KELUARGA MEMPENGARUHI STUNTING PADA BALITA USIA 24-59 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS JAMBUKULON KLATEN. Prosiding University Research Colloquium, 228–235. Retrieved from https://repository.urecol.org/index.php/proceeding/article/view/1187