Pengaruh Budaya Organisasi dan Motivasi terhadap Kinerja Perawat dengan Komitmen Organisasi sebagai Variabel Intervening

Authors

  • S Saryadi Apikes Citra Medika Surakarta

Keywords:

Kinerja, Budaya Organisasi, Motivasi, Komitmen

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini yaitu: apakah variabel budaya
organisasi dan motivasi secara langsung maupun tidak langsung
berpengaruh signifikan terhadap kinerja perawat? Penelitian ini
mempunyai tujuan untuk mengetahui dan menganalisis serta
memberikan bukti empirik pengaruh budaya organisasi dan motivasi
terhadap kinerja perawat dengan komitmen organisasi sebagai
variabel intervening. Alat analisis digunakan path analysis dengan uji
kuesioner, uji statistik dan koefisien determinasi. Jumlah sampel
sebanyak 60 perawat di ruang Melati RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro
Klaten sesuai jumlah populasi saat penelitian dilakukan dengan cara
sensus. Hasil penelitian menunjukkan : 1) budaya organisasi dan
motivasi berpengaruh positif signifikan terhadap komitmen
organisasi; dan 2) budaya organisasi, motivasi dan komitmen
organisasi berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja perawat.
Berdasar analisis jalur diketahui pengaruh langsung budaya terhadap
kinerja perawat lebih besar dibanding pengaruh tidak langsung
melalui komitmen organisasi, sehingga dipilih jalur langsung dan
pengaruh langsung motivasi terhadap kinerja perawat lebih besar
dibanding pengaruh tidak langsung motivasi terhadap kinerja perawat
dibanding pengaruh tidak langsung melalui komitmen organisasi,
sehingga dipilih jalur langsung. Koefisien determinasi (R2 ) total
diperoleh 0,8269 artinya sebesar 82,69% variabel budaya organisasi
dan motivasi mempengaruhi kinerja perawat dengan komitmen
organisasi sebagai variabel intervening, sisanya sebesar 17,31%
dijelaskan oleh variabel lain diluar model. Berdasar hasil analisis
jalur diketahui bahwa pengaruh langsung budaya organisasi
terhadap kinerja perawat merupakan jalur paling dominan dan paling
efektif.

References

Arikunto, Suharsini. 2014. Prosedur Penelitian. Jakarta: PT. Rineka Cipta.
Budiawan, I Nengah. 2015. Hubungan Budaya organisasi, Motivasi Dan Beban Kerja
Perawat Pelaksana Dengan Kinerja Perawat Di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit
Jiwa Propinsi Bali. Tesis. Program Magister Program Studi Ilmu Kesehatan
Masyarakat Program Pascasarjana Universitas Udayana Denpasar.
Hessel, Nogi Tangkalisan. .2015. Manajemen Publik. Grasindo: Jakarta.
Kuncoro, Mudrajad,. .2011. Metode Kuantitatif: Teori dan Aplikasi untuk Bisnis dan Ekonomi,
Edisi I, AMP YKPN: Yogyakarta
Lolongan, Balqis, dan Darmawansyah. 2013. Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kinerja
Perawat Di Rumah Sakit Umum Daerah Lakipadada Kabupaten Tana Toraja Tahun
2013. Jurnal Bagian AKK, Kesehatan Fakultas Kesehatan Masyarakat, UNHAS,
Makassar
Mappamiring. .2014. Effect of Cultural Organization, Leadership and Motivation of Work on
the Performance of Employees .Studies in Islamic Banking in Makassar.
International Journal of Academic Research in Business and Social Sciences. Dec
2015, Vol. 5, No. 12 ISSN: 2222-6990
McClelland, David. 2014. The Achievement Motive. Irvington Publishers, Inc. New York.
Mulyono, Hamzah, dan Abdullah, A. Zulkifli. 2013. Factors Influencing The Nurses
Performance At The Third Hospital Of 16.06.01 In The Ambon City. Jurnal AKK, Vol
2 No 1, Januari 2013, hal 18-26
Purwanti dan Rasmini, Ni Ketut. 2015. Pengaruh Budaya organisasi, Motivasi, Komitmen
Organisasi Pada Kinerja Dewan Komisaris Bpr Sekabupaten Gianyar. Jurnal
Akuntansi Universitas Udayana 12.3 .2015. ISSN: 2302-8556 E- hal. 686-704
Riduwan, 2009. Metode & Teknik menyusun Proposal Penelitian, cetakan ke 2, Alfabeta,
Bandung
Rokhilah dan Darmanto, Susetyo. 2014. Pengaruh Budaya organisasi, Motivasi Dan
Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Penyuluh Lapangan Program Keluarga
Berencana .PLKB. Di Kabupaten Pemalang. Jurnal Media Ekonomi Dan Manajemen
ISSN : 085-1442 Vol. 29 No. 1 Januari 2014 hal. 68-82.
Santoso. Dadi. 2010. Hubungan Motivasi Perawat Dengan Kinerja Perawat Di RS PKU
Muhammadiyah Gombong Jurnal Ilmiah Kesehatan Keperawatan, Jurusan
Keperawatan STiKes Muhammadiyah Gombong Volume 6, No. 1, Februari 2010 hal.
12-15
Sriekaningsih dan Setyadi, Djoko. 2015. The Effect of Competence and Motivation and
Cultural Organization towards Organizational Commitment and Performance on
State University Lecturers in East Kalimantan Indonesia. European Journal of
Business and Management ISSN 2222-1905 .Paper. ISSN 2222-2839 .Online. Vol.7,
No.17, 2015 hal. 208-219.
Sugiyono, 2014. Metode Penelitian Bisnis. Alfabeta. Bandung.
Suheryati. 2013. Pengaruh Motivasi Kerja, Budaya organisasi, Dan Komitmen Organisasi
Terhadap Kinerja Perawat . Jurnal Pasca Manajemen Vol. 1, No 1 .2013. April 2013.

Downloads

Published

2018-02-21

How to Cite

Saryadi, S. (2018). Pengaruh Budaya Organisasi dan Motivasi terhadap Kinerja Perawat dengan Komitmen Organisasi sebagai Variabel Intervening. Prosiding University Research Colloquium, 122–134. Retrieved from https://repository.urecol.org/index.php/proceeding/article/view/73